
Suprihati
20 Mar 2023
833
658
Wujudkan Ketahanan Energi Nasional PLN Energi Primer Indonesia Jalin Kerjasama dengan Lemhanas
Press
Release No. 005.PR/STH.06.01/PLNEPI0102/III/2023
Jakarta, 20 Maret 2023 PT PLN Energi Primer
Indonesia (PLN EPI) menandatangani Nota Kesepahaman terkait Kajian Program
Strategik Ekosistem Green Economy dengan Lembaga Ketahanan Nasional
Republik Indonesia (Lemhanas RI). Penandatanganan kerja sama dilakukan oleh
Deputi Pengkajian Strategik Lemhanas RI, Prof. Dr. Ir. Reni Mayerni, M. P. dan
Direktur Biomassa PLN EPI, Antonius Aris Sudjatmiko, pada Senin (20/3) di Ruang
Dwiwarna Purwa, Gedung Pancagatra Lt 1, Lemhanas RI, Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10, Jakarta Pusat.
Salah satu tujuan dari kajian ini untuk mewujudkan ketahanan nasional dengan
cara mendorong ketahanan energi nasional dan membangun kemandirian bangsa",
jelas Anton Direktur Biomassa PLN EPI.
Selanjutnya Anton menjelaskan bahwa kajian program
strategik ini terdiri dari beberapa kegiatan diantaranya adalah Forum Group
Discussion (FGD), pengumpulan data dan site survey, Round Table
Discussion dimana output dari kajian ini adalah penyusunan
rekomendasi kepada Presiden RI terkait program strategik ekosistem green
economy.
Rekomendasi ini diharapkan dapat menjadi dasar
pertimbangan dalam mengembangkan ekosistem green economy di Indonesia ke
depannya", tutur Anton.
Gubernur Lemhanas RI, Andi Widjajanto mengatakan bahwa Penandatanganan Nota Kesepahaman ini telah dilaksanakan oleh beberapa pihak,
hal ini menjadi penting bahwa Lemhanas RI menjalin kerja sama ini demi
menyelesaikan masalah di Indonesia. Ini membuktikan bahwa Lemhanas RI sangat
membutuhkan support dan dukungan dari berbagai pihak", jelas Andi.
Selain itu, Andi mengungkapkan bahwa Lemhanas RI akan
mempersiapkan kader-kader dan membuat kajian-kajian dalam menghadapi
globalisasi.
Narahubung:
Mamit Setiawan
Sekretaris Perusahaan
PT PLN Energi Primer
Indonesia
021-29122118
Sekilas Tentang PLN EPI
PT PLN Energi Primer
Indonesia merupakan Sub Holding PLN yang didirikan untuk memastikan
ketersediaan pasokan suplai energi primer melalui Konsolidasi Proses Pengadaan
& logistik, Pencarian Sumber Energi Primer serta Pengembangan Ekosistem
yang resilient dan rantai pasok yang kuat. Memiliki Visi menjadi solusi energi
primer terintegrasi #1 se-Asia Tenggara.
Bagikan berita